Padang, 03/06/2021

Pada tanggal 27 Mei 2021, Hilman Satria selaku Kepala Kantor Bea dan Cukai Teluk Bayur bersama Kepala Kantor POS Padang Sartono, mengunjungi kediaman Wakil Gubernur Sumatera Barat, Audy Joinaldy. Kunjungan tersebut diadakan dalam rangka melaporkan Kegiatan “ngEBrak” (Mengulik Ekspor Bersama Praktisi) yang telah dilaksanakan pada tanggal 18 Maret 2021 lalu.
Dalam laporannya Hilman Satria menyampaikan hambatan serta solusi dari permasalahan yang dihadapi UMKM di Provinsi Sumatera Barat. Seperti, Larangan dan Pembatasan ekspor biji kopi, salah satu solusinya Pemprov Sumbar dapat menyurati Menteri Perdagangan untuk merelaksasi aturan ekspor biji kopi khusus UMKM dengan kuota tertentu.
Hambatan kedua terkait pengepakan dan proses produksi makanan agar lebih awet. Pelatihan terkait ‘Quality Control’ dalam proses produksi dirasa perlu untuk UMKM yang bergerak di bidang produksi makanan, dengan demikian pelaku usaha dapat menjaga kualitas produknya sampai ke tangan konsumen.
Hambatan terakhir adalah biaya pengiriman yang dinilai cukup besar. Dalam hal ini Kepala Kantor POS Padang memberikan fasilitas pengiriman produk ekspor dengan harga yang bersaing dengan perusahaan jasa titipan yang lain.
Dengan adanya pertemuan tersebut, diharapkan dapat meningkatkan kegiatan ekspor melalui produk-produk UMKM di Provinsi Sumatera Barat untuk ekonomi yang makin baik.