Kunjungan ke Kantor POS Lalu Bea Padang

Pada hari Rabu, 01 September 2021, Bea Cukai Teluk Bayur berkunjung ke Kantor POS Lalu Bea Padang yang beralamat di Jalan Bagindo Aziz Chan Padang. Kunjungan tersebut diwakili Kepala Kantor Bea Cukai Teluk Bayur, Indra Sucaahyo, Kepala Seksi PKC I, Bayu Sulistiantoro, Kepala Seksi PKC IV, Hendra Gunawan, dan Plt. Kepala Seksi Penyuluhan dan Layanan Informasi, Arif Budiman. Kunjungan tersebut disambut langsung oleh Kepala Kantor POS Padang, Agus Tria Dian.

Kunjungan tersebut bermaksud untuk membahas terkait simplifikasi yang terjadi di Kantor POS yang berdampak terhadap kegiatan ekspor dan impor di Sumatera Barat. Agus Tria Dian membenarkan hal tersebut, akan ada simpilikasi dalam PT POS Indonesia, namun untuk kepastiannya masih menunggu Surat Keputusan dari pusat.

Bayu Sulistiantoro selaku Kepala Seksi PKC I yang membidangi kegiatan ekspor, mengharapkan agar proses ekspor di Kantor POS Lalu Bea Padang masih bisa dilakukan, karena sangat membantu para pelaku usaha khususnya UMKM di Sumatera Barat untuk mengembangkan usahanya sampai ke luar negeri.

Kunjungan ke Kantor POS Lalu Bea Padang

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to top