Pada tanggal 05 Oktober 2021, Bea Cukai Teluk Bayur mengikuti pengarahan dari Direktur Jenderal Bea Cukai, Askolani. Pengarahan tersebut diadakan di Aula KPPBC TMP B Bandar Lampung.
Pengarahan tersebut merupakan rangkaian kegiatan kunjungan kerja Dirjen Bea Cukai di Bandar Lampung.
Dalam arahannya, Askolani berpesan agar kita bisa bergerak bersama-sama membenahi organisasi untuk mewujudkan pelayanan sekaligus pengawasan yang terbaik, meskipun di tengah tantangan yang dihadapi.
Masih dalam arahanya, Askolani juga mengatakan ketika kita berada di lapangan tidak boleh abu-abu, yang artinya kita harus menguasai segala sesuatu agar tidak timbul masalah nantinya. Kita harus selalu bersinergi baik di internal Kemenkeu maupun dengan Kementerian/Lembaga lainnya agar memudahkan dalam menyelesaikan pekerjaan untuk Bea Cukai Makin Baik.