Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, Bea Cukai Teluk Bayur bersama Satu Kemenkeu Sumatera Barat melaksanakan Upacara di Aula Kanwil Dirjen Perbendaharaan Sumatera Barat dan yang menjadi Inspektur Upacara yaitu Sukriyah, Kepala Kantor Wilayah DJPB.
Upacara berlangsung dengan khidmat dan yang berbeda ialah pembacaan Pancasila oleh petugas dan naskah ikrar Hari Kesaktian Pancasila yang berisi janji masyarakat Indonesia untuk mempertahankan nilai-nilai Pancasila.
Selamat Hari Kesaktian Pancasila. Semoga kita selalu mengamalkan nilai-nilai Pancasila untuk kehidupan berbangsa maupun bernegara.
Upacara Hari Kesaktian Pancasila bersama Kemenkeu Satu Sumatera Barat